“ Kiat Mimpi Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam”
Kiat Mimpi Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam
Al-Imam Malik rahimahullah, Gurunya Al-Imam Asy-Syafi’i rahimahullah setiap malam selalu mimpi bertemu Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam.
قال الإمام مالك – رحمه الله تعالى :
“ما بتُّ ليلةً إلا رأيتُ رسولَ الله – صلَّى الله عليه وسلَّم“
رواه أبو نعيم في “الحلية” (6/ 317).
Berkata Imam Malik rahimahullah:
“Tiadalah aku tidur malam melainkan selalu mimpi bertemu Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam”.
(Riwayat Abu Nu’aim dalam Hilyatul Auliya’ 6/317)
Masya Allah, tabarakallah, mimpi bertemu Nabi itu sesuatu banget 😍🤲🏻
Berikut Ini Beberapa Kiat Agar Supaya Kita Bisa Mimpi Bertemu Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam:
- Perbanyak bershalawat dengan lisan dan hati.
- Perbanyak memberikan salam kepada beliau.
- Amalkan sunnah dengan penghayatan bahwa saya sedang meniru Nabi dan mengamalkan sunnahnya.
- Selalu hadirkan Nabi dalam semua aspek kehidupan; ketika memakai alas kaki, kanan dulu sambil membayangkan, saya sedang meniru kekasihku Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam, dst.
- Perjuangkan ajaran Nabi lahir batin sepenuh hati dan jiwa.
- Tidur dalam keadaan suci (mempunyai wudhu).
- Disampingnya diletakkan kitab hadis seperti “Riyadhush Shalihin” karya Imam Nawawi Rahimahullah, kemudian ia membaca satu atau dua hadits sebelum tidur.
- Membaca dzikir mau tidur.
- Perbanyak doa agar Allah beri rizki mimpi Nabi terutama ketika hendak tidur.
Kalau mau tidur baca doa ini;
اللهم ارزقني رؤية نبيك محمد صلى الله عليه وعلى آله وسلم في خير وعافية
Cara membacanya;
“Alloohummarzuqnii ru’yata nabiyyika Muhammadin Shollalloohu ‘Alaihi Wa ‘Alaa Aalihi Wa Sallam fii khoirin wa ‘aafiyah”.
Artinya;
“Ya Allah berilah hamba rezeki mimpi bertemu NabiMu Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam dalam keadaan baik dan afiyah”.
Semoga Allah kabulkan, amin ya Robb 🤲🏻
Mimpi Rasul
Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam bersabda:
“Jika seorang diantara kamu bermimpi yang menyenangkannya hendaklah ia menceritakannya”.
[Hadis Sahih, Bukhari Muslim]
Alhamdulillah, Allah memberikan rizki kepada al-faqir untuk bisa mimpi bertemu Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam pada Jum’at malam Sabtu tgl 27 Rabi’uts Tsani 1434 / 09 Maret 2013, tepatnya di akhir malam. Ketika itu al-faqir tidur di Hotel Rotana Muscat Oman.
Saat bertemu Beliau al-faqir tidak mampu menatap wajah mulia Beliau, al-faqir hanya mengucapkan salam kepada Beliau seperti yang sering al-faqir ucapkan sambil menangis bahagia karena bisa bertemu Beliau.
Pagi harinya al-faqir buka Facebook dan ternyata ada seorang teman yang nge-tag sebuah hadis seperti ini:
“Barang siapa yg bermimpi melihatku dalam tidurnya, niscaya dia akan melihat ku dalam keadaan nyata (terjaga) maka sesungguhnya syaithon tidak bisa menyerupaiku.
(al hadist)”.
Subhaanallooh, al-faqir yakin ini bukanlah sesuatu yang kebetulan.
Semoga mimpi ini benar-benar menjadi kenyataan, amin..
Ya Allah, kumpulkanlah hamba dengan kekasih hamba Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam di dunia sampai di Jannah di SisiMu, memandang WajahMu yang Maha Mulia dan mendapat RidhaMu..
Semoga status ini memberikan manfaat, motivasi dan inspirasi kepada semuanya untuk lebih mencintai dan ittiba’ kepada Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam, dan sebagai salah satu bentuk syukur nikmat sebagaimana firman Allah:
“Dan terhadap nikmat Tuhanmu, maka hendaklah kamu siarkan”.
[QS Adh-Dhuha ayat 11].
Semoga bermanfaat, amin.
Tulisan lama, diperbaiki dan dilengkapi kembali pada Kamis 12 Jumadilakhir 1444 / 5 Januari 2023
Pecinta Baginda Nabi
Akhukum Fillah;
Abdullah Saleh Hadrami
[Guru Ngaji]
——-
Video Kisah Mimpi Bertemu Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wa ‘Ala Alihi Wa Sallam.. Hanya berdurasi 5 menit 15 detik;
http://youtu.be/zAx0u2EX_GA
Semoga bermanfaat, aamiin.