Pembantaian Israel Tewaskan 5 Warga Palestina
|
4 Syuhada (insya Allah) dari Satu Keluarga
|
|
Satu Keluarga Menjadi Korban Pembantaian Israel di Khan Yunis |
KhanYunis – Infopalestina: Sumber-sumber medis Palestina menyebutkan, 4 orang anggota sebuah keluarga Palestina menjadi target pembantaian Israel di Khan Yunis, wilayah selatan Jalur Gaza, Kamis (03/01). Kepada koresponden Infopalestina, sumber-sumber medis Palestina menyebutkan korban adalah Hamdan Fayadh (23), Ahmad Fayadh (32), Asma Fayadh (22) dan ibu mereka Karimah Fayadh (55). Disebutkan adanya sejumlah korban terluka yang kesemuannya adalah anak-anak. Para saksi mata mengatakan, keluarga para korban bernama Syaikh al haj Hamdan Fayadh selamat dalam serangan ini. Sementara rumah korban hancur total oleh serangan rudal udara – darat Zionis Israel. Di pihak lain, seorang pejuang al Qassam gugur dan sejumlah lainnya terluka dalam rangkaian agresi militer yang dilakukan pesawat-pesawat Israel ke pos-pos terdepan perlawanan Palestina di di wilayah Zannah, timur Khan Yunis, Kamis (03/01). Sejumlah saksi mata menyebutkan, serdadu Israel menyerang sekitar rumah warga Samir Abu Thaibah yang berada di sekitar pos pertahanan pejuang palestina yang diserang Israel. Serangan roket udara Israel ini dilakukan dengan sengit kemudian dilanjutkan oleh serdadu Israel yang melakukan penggeledahan rumah-rumah warga. Para pejuang perlawanan melakukan perlawanan terhadap serangan Israel itu dengan sengit. Mereka juga menyerang dengan misil RPG. Demikian halnya pasukan Israel, tak kalah sengit. Sebelumnya, Rabu (02/01) sore kemarin pasukan Israel juga melancarkan serangan dan mengenai sejumlah pejuang perlawanan di wilayah Nazzar, timur Sejaiyah yang menyebabkan delapan pejuang al Qassam gugur. (seto)
|